Sinergi Perluni PWKITI Bersama ITI dan IAP Provinsi Banten – Perkumpulan Alumni Perencanaan Wilayah & Kota, Institut Teknologi Indonesia (PERLUNI PWKITI) dan Institut Teknologi Indonesia (ITI) melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) Kerja Sama di bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi dan tiga pengembangannya, yaitu Pendidikan dan Pengajaran, Penelitian dan Pengembangan, serta Pengabdian Kepada Masyarakat.
Tangerang Selatan, 28-05-2022, – Rektor ITI, Dr. Ir. Marzan Aziz Iskandar, IPU. Dalam sambutan dan arahannya, Rektor ITI menyampaikan bahwa alumni adalah salah satu pilar yang tidak dapat terpisahkan dari komunitas akademik ITI. Sehingga Perluni PWKITI akan menjadi bagian dalam membantu memajukan ITI khususnya Prodi PWK.
“Alumni adalah satu-satunya kelompok pendukung kampus ini karena kecintaannya kepada kampus. Kerjasama antara alumni dan kampus bisa kita jalin melalui bidang strategis. Memberi masukan kepada dosen, memberi pelajaran kepada mahasiswa, juga bisa mengupgrade kapasitas,” kata Rektor ITI Dr. Ir. Marzan Aziz Iskandar, IPU, di kampus ITI.
“Jadi maju mundurnya produk ITI ini tergantung dari tiga pilar tadi. Kami mengisi di sana dan berharap bisa bergandeng tangan dengan prodi PWK ITI untuk melakukan sesuatu ke depan, berkontribusi untuk masyarakat dan Indonesia secara garis besar,” ujar Paramita.
“Acara ini menunjukkan bagaimana kita membawa ikatan alumni dari masing-masing jurusan secara profesional mengikuti Anggaran Dasar, kepengurusan dikelola dengan baik. Kegiatan kita sebenarnya bukan hanya untuk menunjang alumni tapi juga menunjang kegiatan yang ada di kampus,” ucapnya.
Selain dihadiri oleh Pengurus dan Anggota PERLUNI PWK-ITI, hadir pula undangan-undangan dari Ikatan Alumni – Institut Teknologi Indonesia (IA-ITI) dan Ikatan Alumni Program Studi lainnya.
Sumber : (https://jejakprofil.com/)